Monday, April 7, 2008

07.04.08

Pertarungan indeks masih berlangsung seru. Pada perdagangan hari ini (senin - 07 april 2008) indeks ditutup menguat 9,71 poin (naik dari 2.277,09 menjadi 2.286,79).

2 kepentingan mulai menunjukkan kekuatannya masing-masing. Aliran pertama yang memanfaatkan momen pelemahan terus melanjutkan upayanya menjatuhkan harga dengan melepas saham dalam jumlah besar di harga rendah, sementara Aliran ke dua yang tidak terpancing - justru merasa harga saat ini sudah cukup murah sehingga menarik mereka untuk melakukan banyak pembelian saham. Maka indeks pun bergerak naik turun silih berganti. Ditopang oleh kondisi regional yang membiru , akhirnya IHSG dapat ditutup membiru juga !

Menghadapi kondisi bursa terkini, paling tidak saya menganggarkan biaya pembelajaran (experimental cost) sebesar 14-21 juta (dana cadangan III) dengan target penyediaan cash dalam rangka mengantisipasi dini kemungkinan jatuhnya indeks ke level < 2.100. Aksi yang dilakukan hari ini:
- Menjual 1 lot ITMG di 21.150 dan menukarkannya dengan ASII di 18.650 & BBCA di 2.950.
- Jual 1 lot SOBI di 1.380 --> beli UNSP di 1.350 [net profit Rp. 26.674 , jual UNSP di 1.410]
- Jual 1 lot SOBI di 1.460 , di tukar UNSP di 1.410 (average UNSP : 1.487)
- Jual 1 lot SOBI di 1.480 guna menghimpun cadangan cash serta menebus kekurangan pembelian BBCA dari penjualan ITMG.

Delapan transaksi diatas dapat menghasilkan cash sebesar Rp. 1.200.390,-

Total fee jual-beli hari ini Rp. 62.115,-


No comments:

 
Who links to me?